Pernahkah Anda membayangkannya?
Pada waktu benda-benda angkasa ini diperbandingkan?
Kita menjadi sadar betapa kecilnya bumi dan kita para penghuninya
Jagad raya yang sangat besar
Dalam skala ini bumi kita tidak kelihatan lagi
Di sini matahari hanya sebesar debu.
Antares adalah bintang ke-15 yang paling terang di angkasa. Jaraknya lebih dari 1000 tahun cahaya dari bumi.
Lalu..
Siapakah kita?
Apakah tujuan hidup kita?
Apa yang membuat hidup kita, manusia, berharga?
Masihkah kita bisa menepuk dada dan berkata “Inilah aku!”…??
—
Saya termasuk orang yang tidak percaya dengan ‘kebetulan’ dan ketika menerima email di atas tidak begitu lama setelah saya posting entri ini, saya yakin itu adalah cara Allah untuk mengingatkan saya untuk tidak sombong dan sadar sesadar-sadarnya bahwa Allah-lah yang Maha Besar dan Allah telah menunjukkan tanda-tanda kebesaran-Nya baik di langit, di bumi dan dalam diri kita sendiri…
—
Referensi : email dari seorang teman.